Minggu, 08 Februari 2009

BIS dan BES


Ngobrolin blackberry, pasti tidak terlepas dari BIS dan BES. Suatu sistem yang menghubungkan BB handheld dengan internet dan intranet perusahaan.

Apa itu BIS dan BES?

BIS
Adalah singkatan dari Blackberry Internet Services, yang memberikan akses internet pada BB. BIS sama seperti ISP pada handphone. Setiap saat BB bisa mendapatkan email dan digunakan untuk akses internet melalui BIS ini.

BES
Adalah singkatan dari BlackBerry Enterprise Server yang bisa memberikan BB akses ke intranet perusahaan. Intranet merupakan jaringan dalam suatu perusahaan yang bersifat pribadi dan internal.

Perbedaan BIS dan BES

Pada BIS, server dijalankan oleh Operator Seluler. Semua yang berasal dari BIS ke handheld merupakan data terenkripsi, namun dengan tingkat keamanan yang cukup baik. Operator seluler bisa menentukan applikasi apa saja yang ada pada handphone BB dan bagaimana aplikasi tersebut berkomunikasi dengan internet.

Pada BES, perusahaan andalah yang menjalankan server, yang biasanya ada dalam jaringan perusahaan. IT department perusahaan anda yang akan mengontrol segala sesuatu di server BES.

Kesimpulan :
BIS memberikan link langsung antara handphone dan operator telepon dimana semua trafik akses lewat internet, sehingga tidak ada jaminan keamanan data. Namun BIS dapat melakukan tugas menyedia jasa internet dan support email terbaik, tanpa harus seting gprs.

BES memberikan jaringan langsung antara handphone dengan kantor, sangat aman, fleksibel dan memberikan akses ke perusahaan untuk mengontrok semua aspek dari BB handheld.Pada BES, sisi sekuriti sangat dipenting, pihak IT kantor kapan saja bisa menghentikan akses ke perusahaan jika ada tindakan yang mencurigakan.

Perusahaan kecil atau individu dapat memanfaatkan fitur BIS dengan baik dimana BIS memberikan hampir semua yang diinginkan. Sementara BES untuk organisasi yang lebih besar dengan sistem email internal dan infratruktur sendiri.

Tidak ada komentar: